Selamat Datang di Situs Resmi BAZNAS Kabupaten Langkat | Pusat Informasi dan Layanan BAZNAS Kabupaten Langkat

Plt Bupati Langkat Terima Baznas Award

Plt Bupati Langkat Terima Award dari Baznas Langkat

Baznas Langkat - Pelaksana Tugas Bupati Langkat Syah Afandin menerima Baznas Award sebagai tokoh peduli zakat sekaligus menyerahkan zakat harta pribadinya sebesar Rp 50 Juta sekaligus serah terima bantuan bedah rumah Baznas Provinsi Sumatera Utara dan pendistribusian Zakat Infaq Shodaqoh Baznas Langkat di Jentera Malay Rumah Dinas Bupati Langkat, Kamis (14/9).

Syah Afandin menyampaikan terima kasih kepada Ketua Baznas Provinsi Sumatera Utara dalam rangka menunaikan program kerja yang mengandung nilai ibadah dengan membawa 14 bantuan bedah rumah yang telah selesai pekerjaannya dan pada hari ini akan diserahkan kepada masyarakat Kabupaten Langkat sebagai penerimanya.

"Sebagaimana kita ketahui bahwa hari ini akan dilaksanakan penyerahan Baznas Award Kabupaten Langkat maka terkait dengan itu saya memberikan apresiasi kepada Baznas atas pemberian Award sebagai bentuk penghargaan bagi orang-orang ataupun instansi yang sudah banyak memberikan kontribusinya," ujarnya.

"Ucapan selamat kepada para penerima award baznas tahun ini kiranya dapat menjadi motivasi bagi kita yang belum mendapatkannya untuk berlomba-lomba dalam kebaikan dengan jalan berzakat infak dan bersedekah melalui Baznas bagi kemaslahatan umat," tambahnya.

Pada kesempatan ini atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Langkat saya juga menyampaikan terima kasih yang tulus kepada ketua dan segenap jajaran pengurus Baznas Kabupaten Langkat yang terus bergerak melalui program-programnya.

Hari ini kembali akan menyerahkan tiga unit bantuan bedah rumah bagi masyarakat kurang mampu sekaligus dilaksanakan juga pendistribusian zakat infak dan sedekah yang telah terkumpul untuk semester kedua tahun 2023 ini pada masyarakat Kabupaten Langkat yang berhak menerimanya.

"Langkah ini tentunya sangat membantu secara nyata tugas-tugas kami pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan sekaligus mewujudkan visi masyarakat yang religius," ujar Afandin.

Dengan kepedulian Baznas yang telah ditunjukkan selama ini baik dari provinsi Sumatera Utara maupun Kabupaten Langkat tentunya diharapkan akan lebih banyak rumah yang dibenahi dan masyarakat yang terbantu dengan berbagai macam bantuan diantaranya berupa bantuan bagi guru mengaji dan guru TPQ dan guru MDTA, bantuan kesehatan, bantuan bagi para mualaf bantuan pendidikan baik bagi siswa SLTA sederajat, SLTP sederajat dan biaya kuliah.

Pendistribusian zakat infaq dan shadaqah Baznas Langkat Semester Kedua Tahun 2023 berupa bantuan dana kuliah mahasiswa S1 untuk 20 orang sebesar Rp 20.000.000, bantuan pendidikan untuk SLTA sederajat sebanyak 50 orang total Rp.25.000.000.

Lalu, bantuan pendidikan untuk SLTP sederajat sebanyak 30 orang total Rp.9.000.000, bantuan bagi guru TPQ dan MDTA sebanyak 30 orang total Rp.6.000.000, ditambah paket sembako dan kain sarung.

Termasuk juga bantuan bagi mualaf sebanyak tujuh orang total Rp 7.000.000, bantuan kesehatan sebanyak 10 orang total Rp.10.000.000, bantuan bagi UMKM sebanyak dua orang total Rp.2.000.000.

Pada kesempatan itu Baznas Langkat memberikan Baznas Award Kabupaten Langkat tahun 2023 kepada Syah Afandin (Plt Bupati Langkat) sebagai tokoh peduli zakat, Dinas Pendidikan sebagai pengumpul zakat terbesar, Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat sebagai pengumpul zakat terbesar.

Ada juga Award diberikan kepada Kecamatan Kuala sebagai instansi yang seluruh pegawainya berzakat melalui Baznas, Suhendro S.Hi Owner Keripik Cinta sebagai UMKM peduli zakat, Zulfikar Maulana Lubis anggota Polres Langkat sebagai mujaki terbaik.

Sumber: antara

0 Komentar